Selain itu, pembaruan tata kelola lingkungan hidup akan menjadi prioritas, mengingat masalah-masalah lingkungan yang semakin mendesak. “Pengelolaan sumber daya alam yang bijak dan berkelanjutan adalah kunci untuk masa depan Manggarai,” tambahnya.
Mewujudkan Manggarai yang Maju, Sejahtera, dan Berdaya.
Di akhir wawancara, Maksimus menegaskan bahwa pembaruan yang diusung bukan sekadar perubahan kosmetik, tetapi langkah nyata untuk mewujudkan Manggarai yang lebih baik. “Kami ingin membangun Manggarai yang tidak hanya maju secara fisik, tetapi juga cerdas dan berdaya secara intelektual dan sosial. Ini adalah misi kami, dan kami siap untuk bekerja keras mewujudkannya,” tutupnya.
Dengan visi dan misi yang jelas, Ir. Maksimus Ngkeros dan dr. Marianus Ronald Susilo bertekad untuk membawa Manggarai menuju era baru yang lebih cerah dan menjanjikan.
Paslon Maksi-Ronal maju sebagai cabup dan cawabup Manggarai dengan dukungan tiga partai, yakni Demokrat, PAN, dan Perindo.