Jakarta, RMMedia – Calon bupati Manggarai Thomas Dohu, menjadi perhatian publik belakangan ini. Gencarnya pemberitaan terkait dirinya ternyata menarik perhatian tersendiri dari sahabatnya Ilham Saputra, yang merupakan mantan Ketua Komisi Pemilihan Umum [KPU] Republik Indonesia [RI]
Ilham Saputra, pun turut memberikan testimoni dan pendapatnya untuk pencalonan Thomas Dohu, sebagai Calon Bupati Manggarai.
Melalui sambungan telepon, Ilham menilai Thomas Dohu adalah sosok orang profesional dan fokus.
“Ya, saya kira pak Thomas Dohu ini orang yang slalu bekerja dengan baik, selama bliau bekerja dengan kami sebagai anggota KPU, ia mampu meminits penyelenggaraan pemilu dengan baik,” jelas Ilham melalui sambungan telepon kepada media ini pada Senin, 20 Mei.
Kata Ilham, itu yang membuat dirinya menilai Thomas Dohu sebagai orang profesional dan fokus
Thomas, kata dia, mampu meminits penyelenggaraan pemilu di Nusa Tenggara Timur [NTT] dengan baik
“Setiap saya berkoordinasi dengan beliau tentang penyelenggaraan pilkada maupun pemilu, beliau mampu menjawab dengan baik dan juga apa yang terjadi di lapangan sama seperti apa yang dilaporkan kepada kami,” lanjutnya.