Dia mengatakan, rekam jejak Orias yang sejak lama berhubungan dengan penataan keuangan perusahaan besar diyakini mampu membawa NTT keluar dari situasi krisis.
“Saya meyakini dengan rekam jejak dan reputasi Orias, mengelolah keuangan pada perusahaan besar, hal yang sama pasti bisa dilakukan di NTT. Saya yakin dengan hal itu” lanjutnya.
Pergerakan Orias -Sebastian yang dikenal dengan paket OASE yang cukup masif belakangan ini, tidak terlepas dari pergerakan para relawan yang mendukung pasangan tersebut.
Dukungan mereka lahir dari kecintaan mereka terhadap pasangan OASE dengan tagline ‘Jangan mencuri’ itu.
Salah satu relawan paket OASE di Manggarai Yohanes ditemui wartawan usai konsolidasi, mengatakan paket OASE merupakan sosok yang humanis dan bisa mengayomi masyarakat. Rekam jejak dari Pak Orias dan Pak Sebastian tidak diragukan lagi.
“Paket OASE merupakan sosok calon pemimpin masa depan di NTT,” Yohanes.
Figur paket OASE juga dinilai layak meneruskan estafet kepemimpinan dalam menjalankan roda pemerintahan di NTT.
Berita nya 👍