Ruteng, RM Media – Menjelang pemilihan legislatif (Pileg) 2024 masyarakat disuguhkan dengan wajah dan profil para calon legislatif (caleg) yang akan bertarung. Mulai dari Caleg DPRD Kabupaten, Caleg DPRD Provinsi, hingga Caleg DPR, berlomba melakukan kerja-kerja politik untuk mendulang suara masyarakat.
Karena itu, dengan banyak cara mereka memberikan informasi diri dan gagasan kepada masyarakat. Melalui gagasannya masyarakat bisa menilai motivasi dan niat di balik pencalonannya.
Yohanes Yosef Nembo, yang akrab disapa Jhon Nembo, salah satu kandidat Caleg DPRD Provinsi dari Partai Golkar misalnya, sejak pencalonan dirinya terjun ke politik dengan niat untuk membantu memperjuangkan hak-hak masyarakat di Manggarai Raya, terutama hak untuk mendapatkan kehidupan yang layak. Dan niat itu diperjuangkannya melalui panggung legislatif DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Dengan dukungan dari Partai Golongan Karya (Golkar) nomor urut 4, Jhon Nembo mengusung visi yang mewujudkan aspirasi masyarakat Manggarai Raya yang modern, sejahtera, berdaya saing, dan penuh dengan solusi inovatif.