Diketahui, pada Kamis, (21/9/2023)-Minggu, (24/9/2023) air tidak mengalir sama sekali alias mati total di wilayah Ngencung, Kelurahan Tenda, Kecamatan Langke Rembong.
Dari informasi petugas lapangan PDAM Tirta Komodo saat sedang melakukan pengecekan pipa air di daerah itu, debet air menurun menyusul musim kemarau yang berkepanjangan. Akibatnya aliran air ke setiap pelanggan mengalami gangguan.
Namun demikian, PDAM berusaha untuk tetap mencari cara agar kebutuhan pelanggan tetap terpenuhi.
“Ini akibat musim kering yang terlalu lama, sehingga efeknya debet air berkurang. Kami sedang berusaha untuk mengatur pembagian air ini secara adil hingga situasi kembali normal,” ujarnya
Respons PDAM Tirta Komodo Terhadap Keluhan Pelanggan
Distribusi air dari PDAM Tirta Komodo di beberapa titik belakangan ini memang mendapatkan banyak keluhan warga. Hal ini terjadi karena air di rumah warga kerap kali tidak mengalir.
Daerah Tenda dan sekitarnya menjadi salah satu titik wilayah yang suplai air bersihnya sering mengalami gangguan.
Ibu Erin Wedang, salah satu warga di daerah itu, mengeluh karena air PAM di rumahnya mengalir hanya pada jam tertentu dan biasanya pada dini hari sekitar jam 01.00 hingga 02.00 pagi. Pada jam itu, dirinya sedang terlelap dalam tidur.