Potensi Sanksi FIFA
Indonesia juga dipastikan akan menerima sanksi setelah FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah. Hanya belum dipastikan kapan sanksi akan diberikan dan sanksi apa yang akan diterima PSSI.
“Potensi sanksi terhadap PSSI juga dapat diputuskan pada tahap selanjutnya,” tulis FIFA lebih lanjut,
Anggota EXCO PSSI, Arya Sinulingga mengatakan Indonesia kemungkinan menerima skorsing yang sama dengan yang diterima Indonesia 2015 lalu. Jika hal tersebut terjadi, maka Indonesia sudah pasti tidak bisa menggelar pertandingan Internasional.
YOUTUBE: KEPEDULIAN KELUARGA TERDEKAT, KUNCI TEKAN LAJU STUNTING DI MANGGARAI
Selain itu, Federasi Sepak bola Indonesia juga akan dibekukan, dengan semua gelaran pertandingan liga tidak diakui oleh FIFA.
Kekhawatiran lain juga muncul sebab Indonesia berpotensi ditolak untuk mencalokan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034 dan tidak lagi dipercaya untuk menggelar ajang olahraga internasional seperti Piala AFF hingga Olimpiade karena dianggap diskriminatif.