Bivitri juga menjelaskan potensi lain menjegal legalitas duet ini adalah dengan mempermasalahkan mekanisme yang dilakukan KPU dalam menyikapi putusan MK itu, melalui cara mengirimkan surat ke partai politik, bukan dengan perubahan PKPU.
“Persyaratan capres dan cawapres sah atau tidak hanya melalui surat KPU, bukan peraturan perubahan KPU. Dua legalitas itu yang menjadi ranah abu-abu yang berpotensi dimanfaatkan,” ujar Bivitri lebih lanjut.
Pengaruh Jokowi-Gibran Bagi Elektabilitas Prabowo
Lembaga Survei Indonesia (LSI) memaparkan hasil survei yang menyebut pengaruh Jokowi yang mendukung putra sulungnya tersebut cukup berpengaruh bagi elektabilitas Prabowo Subianto.
LSI memaparkan seberapa berdampak bila Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendukung putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka, menjadi calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto. Hasilnya, 39,2% Prabowo-Gibran unggul signifikan bila didukung penuh Jokowi.
Survei dilakukan pada 16-18 Oktober 2023 terhadap 1.229 responden. Survei dilakukan melalui telepon. Target populasi survei WNI berusia 17 tahun atau sudah menikah.