RMMedia – Dilihat dari tampilan luarnya saja, sahabat mungkin tidak menyangka kalau bunga telang yang kebanyakan tumbuh di hutan-hutan ini khasiatnya sungguh luar biasa. Bunga telang yang juga dikenal sebagai Butterfly Pea ini memiliki penampilan yang sangat menarik dengan warna biru keunguan, kelopak berbentuk corong, serta mahkota berbentuk kupu-kupu.
Manfaat bunga telang memang belum banyak diketahui orang. Hal tersebut dikarenakan bunga dengan warna biru ini dikenal sebagai tanaman hias. Padahal, cukup banyak manfaat yang bisa didapat dari tanaman ini, seperti, pewarna makanan, ekstrak kosmetik, dan sebagai minuman yang baik untuk kesehatan. Nah, Jika sahabat berniat untuk mengonsumsinya, berikut manfaat bunga telang yang harus kita ketahui;
PEMBUKAAN MASA SIDANG I DPRD MANGGARAI.EDI RIHI “BUPATI KURANG KONTROL KINERJA BAWAHANNYA”
Menurunkan Kolesterol Tinggi
Bunga telang bisa menurunkan kolesterol (Hipertipidemia}. Jika kolesterol dapat dikontrol, maka kesehatan organ tubuh jantung pun dapat terjaga dengan baik.
- Meringankan Gejala Diabetes
Dapat menjaga kestabilan gula darah pada seseorang
- Meringankan Gejala Asma
Ekstrak Bunga telang dipercaya dapat meringankan gejala asma dan bronkhitis. Kemampuannya tersebut didapat dari antioksidan yang dimiliki.
- Mempercepat Proses Penyembuhan Luka
Hal tersebut bisa didapatkan karena ekstrak biji bunga telang mengandung flafonoid glikosida. Dengan cara diminum maupun dioles pada luka.
- Mengandung Antioksidan
Antioksidan dapat melindungi sel-sel sehat didalam tubuh dengan cara mengonsumsi air bunga telang.
- Menurunkan Berat Badan
Bisa menurunkan berat badan dengan cepat
Menjaga Kesehatan Mata
Akar tanaman pada bunga telang dapat digunakan untuk menyembuhkan berbagai penyakit mata.
Menjaga Pola Hidup Sehat Agar Badan Tetap Fit
Dan masih banyak lagi manfaat jika kita mengosumsi Bunga telang ini. Kita dapat memetik 10 kelopak bunga telang kemudian merendamnya selama 15 menit di dalam air panas. Ketika kelopaknya suah tidak berwarna biru lagi, buang kelopak dan saring airnya. Air akan tampak warna biru keunguan dan siap untuk diminum. Tanaman bunga telang ini juga dapat menunjang kesehatan kulit,rambut,otak dan menurunkan kadar gula darah. Bagi kamu yang tidak memiliki riwayat alergi terhadap makanan dan minuman tertentu silahkan mengonsumsinya. Ahli gizi umumnya menganggap bunga telang aman bila dikonsumsi secukupnya sesuai takaran.